Tanggal 27 Juni 2018 menjadi hari istimewa untuk perusahaan yang kita cintai, karena di hari itu digelar Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) perdana PT. Campina Ice Cream Industry, Tbk di ice cream factory kita, di Jalan Rungkut Industri II Nomor 15-17, Surabaya.
Sebelum memulai rapat, para pemegang saham, pengurus perseroan, dan undangan melakukan registrasi terlebih dahulu, kemudian dipersilakan untuk menikmati coffee break dengan aneka jajanan vegetarian serta photo booth. Kemudian rapat dimulai pukul 11.00 WIB.
Rapat ini dipimpin oleh oleh Bapak Jutianto Isnandar (Presiden Komisaris), bersama dengan Bapak Samudera Prawirawidjaja (Presiden Direktur), Bapak Hendro Hadipranoto (Direktur), Bapak Adji Andjono (Direktur) Bapak Hans Jensen (Direktur), dan Bapak Arif H. Rayadi (Direktur Independen). Hadir juga di hari itu, Bapak Sabana Prawirawidjaja dan Ibu Listijani Hadipranoto selaku pemegang saham.
Hadir juga dalam acara, team notaris dan perwakilan dari Kantor Akuntan Publik Supoyo, Sutjahjo, Subyantara & Rekan.
Persiapan matang sudah dilakukan oleh team Campina untuk memastikan kelancaran jalannya rapat ini. Dan tepat pukul 11.00 WIB, Rapat Umum Pemegang Saham perdana PT.Campina Ice Cream Industry, Tbk pun dimulai dengan MC Anis Laili dengan kebaya birunya menyambut para tamu dan undangan, dan acara pun resmi dibuka oleh Bapak Jutianto Isnandar selaku Presiden Komisaris dan pimpinan rapat.
Mata acara yang diajukan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan adalah :
- Pengajuan dan pengesahan Laporan Tahunan Tahun Buku 2017 untuk mendapatkan persetujuan Rapat, termasuk Laporan Keuangan Tahun Buku 2017 yang telah diaudit oleh Kantor Akuntan Publik Supoyo, Sutjahjo, Subyantara & Rekan, dan pengesahan Laporan Dewan Komisaris.
- Usulan tentang penggunaan Laba Perseroan.
- Penunjukkan Akuntan Publik yang akan memeriksa pembukuan Perseroan Tahun Buku 2018.
- Usulan penetapan jumlah honorarium bagi Dewan Komisaris Perseroan, dan pemberian wewenang kepada Dewan Komisaris untuk menetapkan besarnya gaji dan tunjangan lainnya bagi para anggota Direksi Perseroan.
Keputusan Rapat Perseroan dengan suara bulat atas dasar musyawarah untuk mufakat menyetujui keempat mata acara yang diajukan.
Selesai rapat, pemegang saham, pengurus perseroan, dan undangan langsung diajak menikmati makan siang dengan aneka hidangan vegan-vegetarian lezat di kantin Campina.
Pada pukul 13.00 WIB, para pengunjung pun diberikan kesempatan untuk mengikuti factory tour yang termasuk di dalam rangkaian acara. Dengan dipandu oleh staff public affair Lusitania, para tamu diajak office tour dan factory tour. Pada kesempatan ini, para tamu dapat melihat green office yang dimiliki oleh Campina, dimana penggunaan listrik, air, dan sumber daya lainnya dapat ditekan sedemikian rupa sehingga sangat ramah lingkungan.
Meskipun di hari itu tidak ada kegiatan produksi di factory terkait hari libur pilkada serentak, namun para tamu dan undangan yang mengikuti rangkaian acara office dan factory tour dapat semakin yakin dengan perusahaan kita, dengan kualitas produk es krim yang dihasilkannya, setelah menyaksikan fasilitas yang modern dan higienis.
Dan tak lupa sebagai kenang-kenangan, para tamu dan undangan peserta tour berfoto di depan kereta di area cool storage dengan jaket kuning yang menjadi icon factory tour.